Tuesday, August 22, 2006

How To Categories Blog

Dalam kursus internet marketing yang saya ikuti, salah satu materi yang saya dapatkan adalah bagaimana sebuah blog dapat mendatangkan trafic/pengunjung yang nantinya bisa menunjang berjalannya sebuah bisnis. Setelah membaca modul tersebut, saya terus belajar bagaimana cara membuat Blog itu sendiri.
Memang membuat blog itu tidaklah sulit, apalagi dengan adanya blogger.com, wordpress.com, dan sejenisnya yang menyediakan layanan pembuatan blog secara instan dan mudah. Ditambah lagi dengan support modul yang saya dapatkan dari kursus tersebut, sangatlah membantu saya yang semula tidak kenal istilah weblog.. sampai bisa membuat sendiri... yaitu blog ini salah satunya.
Dalam perjalanan membuat blog, saya mulai melihat bahwa artikel-artikel yang saya posting ke blog saya terlalu bercampur baur. Saya perlu membuatnya dalam kategori-kategori tertentu. Dalam hal ini, BlogSweetHome ingin saya atur seperti sebuah rumah yang memiliki ruangan-ruangan, spt:
  1. kamar anak
    • untuk kategori artikel-artikel seputar anak, juga cerita-cerita mengenai anak saya, dan tips-tips untuk kreativitas anak yang saya buat sendiri berdasarkan pengalaman saya
  2. ruang doa
    • untuk kategori renungan, sharing pengalaman hidup, dan motivasi hidup
  3. ruang keluarga
    • untuk kategori kisah2 kenangan keluarga yang nyata dan penuh inspiratif
  4. ruang kerja
    • untuk kategori artikel-artikel usaha yang dapat dilakukan dirumah, termasuk kiat dan tips-tips yang saya akan bagikan sebagai peluang usaha dari rumah
Akhirnya setelah pencarian dan mencoba berbagai cara yang lumayan bikin sutrees :-) ...maklum baru pertama kali... sekarang saya menemukan bagaimana membuat kategori2 tersebut menjadi lebih rapi ditampilkan dgn maintenance yang lebih mudah. Yaitu dengan bekerjasama dengan del.icio.us, tapi dengan langkah yang lebih mudah. Jadi, sebelum melakukan langkah pembuatan kategori, sebaiknya Anda mendaftar account dulu di del.icio.us.. tidak sulit... semudah Anda membuat account email di yahoo, dsb.
Kemudahan yang didapat dari cara ini :
  1. pembuatan tag langsung dari blog Anda, bukan di delicious
    • yaitu saat Anda membuat posting baru. Dengan mengisinya pada box Link, dibawah box Title. Kode yang dibuat akan mengirimkan secara otomatis tag tersebut ke delicious
  2. penulisan tag dengan spasi diperbolehkan
    • jika Anda menggunakan spasi saat membuat tag di blog Anda. Secara otomatis di delicious, kode akan mengganti spasi menjadi tanda '_'
Saya tidak akan berpanjang lebar sebab semua sudah terangkum di atach file yang saya sertakan. Dan kata Ibu Guru saya, sesuatu akan lebih mudah jika kita mempraktekannya... ;-)

Oya, berdasarkan informasi blogger akan mengeluarkan versi beta dengan fasilitas pembuatan kategori yang lebih mudah. Wah kalau begitu bisa-bisa delicious ditinggalkan nich....

Bagi Anda yang sudah pengin bikin blog rapi, untuk step by step metode pembuatan kategori yang saya pakai dlm blog ini bisa Anda download langsung dengan : klik di sini.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home